Minggu, 16 Mei 2010

Macam-macam Skala Pengukuran

Skala pengukuran : merupakan kesepakatan yang digunakan sebagai acuan untuk menentukan panjang pendeknya inverval yang ada dalam alat ukur, sehingga alat ukur tersebut bila digunakan dalam pengukuran akan menghasilkan data kuantitatif

1. Skala Nominal adalah skala pengukuran yang menyatakan kategori atau kelompok dari suatu subyek. Contoh : Jenis kelamin responden. Laki-laki = 1, Wanita =2
2. Skala Ordinal adalah skala pengukuran yang menyatakan kategori sekaligus melakukan ranking terhadap kategori. Contoh : kita ingin mengetahui preferensi responden terhadap 4 merk produk air mineral.
Ranking Merk air mineral
Aqua 1
Ades 2
Vit 3
Monair 4
3. Skala Interval adalah skala pengukuran yang banyak digunakan untuk mengukur fenomena/gejala sosial, dimana pihak responden diminta melakukan rangking terhadap preferensi tertentu sekaligus memberikan nilai terhadap preferensi tersebut.
Contoh :
1 Sangat setuju Setuju Tidak setuju
2 Ragu-ragu Kadang-kadang Netral
3 Ya Jarang Tidak pernah
Untuk keperluan analisis kuantitatif, maka jawaban tersebut diberi nilai skor, misalnya : Sangat setuju/setuju/tidak setuju diberi skor 5, selanjutnya ragu-ragu/kadang-kadang/netral diberi skor 4 dan seterusnya.
4. Skala Rasio adalah skala interval yang memiliki nilai dasar yang tidak dapat diubah. Contoh : umur responden memiliki nilai dasar nol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar